Sabtu, 30 Mei 2020

PPDB 2020 / 2021 SD WILADEG DI TENGAH PANDEMI

OLEH : ENI SETYOWATI


Setiap tahun , berbagai jenjang pendidikan dari tingkat dasar, menengah pertama, menengah atas, menengah kejuruan, perguruan tinggi, atau lembaga-lembaga pendidikan yang lain, selalu menerima siswa / mahasiswa baru. Untuk tahun pelajaran atau tahun ajaran di pertengahan tahun 2020 berlangsung di tengah tragedi dunia yaitu pandemi corona virus 19 atau disingkat covid19. Walaupun virus ini masih merajalela, namun pemerintah dalam hal ini kemendikbud tetap mengeluarkan Pedoman Penerimaan Peserta Didik Baru atau PPDB. 

Begitu juga SD Negeri Wiladeg Karangmojo juga akan melaksanakan kegiatan PPDB yang setiap tahun rutin dijalani. Untuk tahun pelajaran 2020 /2021 ini di tengah pandemi yang masih merajai bumi , SD Wiladeg jauh-jauh hari  sudah mengadakan koordinasi membahas pelaksanaan PPDB tersebut. Dengan arahan dan bimbingan dari Ibu Kepala Sekolah yaitu Ibu Suparmiasih, S.Pd., terbitlah brosur PPDB seperti yang terpampang pada gambar di atas. Brosur tersebut didesain dan  dikerjakan oleh petugas administrasi sekolah yaitu Ibu Katarina Indra Susanti. 

Dan untuk kelancaran pelaksanaan PPDB tahun 2020 di tengah pandemi covid 19 ini, tetap dibuat panitia penyelenggara PPDB dengan susunan yang telah dimusyawarahkan bersama dalam rapat sekolah beberapa waktu lalu. Sekalipun masa-masa pembelajaran di rumah yang dicanangkan pemerintah sebagai upaya pemutusan rantai penyebaran covid19, namun pendidik dan tenaga kependidikan tetap antusias untuk hadir di sekolah mengadakan koordinasi. 

Brosur  dibuat secara inden dulu, sambil menunggu pendaftaran resmi yang disampaikan oleh dinas pendidikan dan olahraga kabupaten Gunungkidul. Seperti yang tertuang dalam PERATURAN KEPALA DINAS PENDIDIKAN, PEMUDA, DAN OLAHRAGA KABUPATEN GUNUNGKIDUL NOMOR 052 TAHUN 2020 TENTANG PEDOMAN PENERIMAAN PESERTA DIDIK BARU JENJANG TAMAN KANAK-KANAK, SEKOLAH DASAR, DAN SEKOLAH MENENGAH PERTAMA TAHUN PELAJARAN 2020/2021 KEPALA DINAS PENDIDIKAN, PEMUDA, DAN OLAHRAGA KABUPATEN GUNUNGKIDUL. 

Sedangkan untuk mengetahui segala sesuatu tentang pelaksanaan PPDB tahun 2020 ini dapat dibuka dan dibaca pada Laman: pendidikan.gunungkidulkab.go..id Posel: pendidikan@gunungkidulkab.go.id

Persyaratan dan Pendaftaran PPDB SD

Untuk persyaratan dan pendaftaran penerimaan peserta didik baru jenjang SD adalah sebagai berikut :

Pasal 4 

(1) Syarat calon peserta didik kelas 1 (satu) SD

a. berusia 7 (tujuh) dan paling tinggi 12 (dua belas tahun) tahun pada tanggal        1 Juli tahun 2020 wajib diterima sebagai peserta didik; 
b. berusia paling rendah 6 (enam) tahun pada 1 Juli 2020;
c. Pengecualian syarat usia paling rendah 6 (enam) tahun sebagaimana                  dimaksud pada ayat (1) huruf b yaitu paling rendah 5 (lima) tahun 6
    (enam) bulan pada tanggal 1 Juli tahun berjalan yang diperuntukkan bagi            calon peserta didik yang memiliki kecerdasan istimewa  /
    bakat istimewa atau kesiapan psikis yang dibuktikan 
    dengan rekomendasi tertulis dari psikolog profesional atau
    lembaga yang berkompeten, jika tidak tersedia dapat dilakukan 
    oleh dewan guru Sekolah. 
d. memiliki ijazah TK/RA/PAUD (jika ada); dan 
e. memiliki akta kelahiran, apabila saat mendaftar belum memiliki 
    ada surat pernyataan kesanggupan melengkapi. 

(2) Jadwal pelaksanaan PPDB SD dalam jaringan (online): 

a. Pendaftaran pada 22-24 Juni 2020, sesuai jam kerja; 
b. Seleksi pada 24 Juni 2020, sesuai jam kerja; 
c. Pengumuman pada 25 Juni 2020, sesuai jam kerja; dan 
d. Daftar Ulang pada 26 Juni 2020. 

(3) Jadwal pelaksanaan PPDB SD luar jaringan (offline): 

a. Pendaftaran pada 22 – 24 Juni 2020, sesuai jam kerja; 
b. Seleksi pada 24 Juni 2020, sesuai jam kerja; 
c. Pengumuman pada 25 Juni 2020, sesuai jam kerja; dan 
d. Daftar Ulang pada 26 Juni 2020.

Jumlah sementara calon peserta didik baru SD N Wiladeg tahun pelajaran 2020 / 2021 sampai hari ini tanggal 30 Mei 2020 mendapatkan 21 anak. Alhamdulillah, semoga masih bertambah lagi, karena ini masih bersifat inden / titip dulu. 

                                                 Gunungkidul, 30 Mei 2020
    

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

BUNGA RENGGANIS, MANIS

  BUNGA RENGGANIS, MANIS oleh : Enis Bunga rengganis ?? Apakah betul tanaman ini namanya bunga rengganis? Nama rengganis dari tanaman ini di...