Kamis, 10 September 2020

MAKNA HARI OLAHRAGA NASIONAL DI MASA CORONA

 OLEH : ENIS


 Hari Olahraga Nasional ( Haornas )  diperingati setiap tanggal 9 September. Tanggal itu ditetapkan oleh pemerintah sebagai hari olahraga nasional . Momentum Haornas di tahun 2020 ini adalah yang ke -37.

Peringatan Haornas di tahun 2020 ini berada di masa pandemi corona. Maka dapat dimaknai bahwa peristiwa memperingati Haornas di tahun ini harus dapat membangun manusia - manusia Indonesia yang sehat lahir dan batinnya. Karena membangun Indonesia di masa depan dibutuhkan manusia-manusia yang sehat jasmani dan rohaninya. 

Maka dari itu dengan semangat Haornas kita wujudkan masa depan bangsa yang kuat dan tangguh dalam menghadapi kehidupan abad 21. Dan disaat ini, semangat Haornas adalah terjaga dari virus-virus pandemi covid-19.

Men sana in corpore sano yang artiya " dalam tubuh yang sehat terdapat jiwa yang kuat ". 

Dapat dimaknai bahwa kalau tubuh kita sehat maka pikiran kita juga sehat. Kalau tubuh kita terhindar dari berbagai penyakit maka  akal kita, emosi kita, akan dapat digunakan lebih baik lagi .

Apalagi kini di masa pandemi, dibutuhkan raga atau  tubuh yang bugar dan sehat, agar jiwa kita dapat merasakan, melakukan segala tindakan yang bijaksana, berdasarkan nilai-nilai luhur dan mulia dalam menghadapi segala situasi di tengah pandemi corona ini.

Pandemi corona ini hanya bisa dilawan dan dilalui dengan raga dan jiwa yang sehat dan kuat. Mari tetap mematuhi aturan social distancing dengan menerapkan protokol kesehatan dengan memakai masker, jaga  jarak, cuci tangan pakai sabun, hindari kerumuman.

Dengan mematuhi protokol kesehatan itu berarti menyayangi diri  sendiri  dan menyayangi serta menyelamatkan hidup orang lain. 

Salam sehat, tetap semangat !! 

***

Gunungkidul, Kamis 10 September 2020



Tidak ada komentar:

Posting Komentar

BUNGA RENGGANIS, MANIS

  BUNGA RENGGANIS, MANIS oleh : Enis Bunga rengganis ?? Apakah betul tanaman ini namanya bunga rengganis? Nama rengganis dari tanaman ini di...